JADILAH LILIN YANG MENYALA

Posted by - - -

lilin
Tulisan ini terinspirasi dari kata-kata sorang dosenku, dalam mengamalkan tugasnya mengajar anak didiknya beliau mempunya prinsip ”JADILAH NYALA LILIN”
Lilin akan dianggap bermanfaat jika dia menyala. Dan akan semakin bermanfaat jika nyala lilin itu bisa menyalakan lilin lainnya. Walaupun nyalanya telah dibagi ke banyak lilin, namun nyalanya tidak akan berkurang, yang berkurang adalah batang lilin.
Jika dipikirkan ternyata prinsip nyala lilin sangat luar biasa. Jika kita ibaratkan lilin adalah tubuh kita, dan nyala lilin adalah pengetahuan kita, maka janganlah pelit berbagi pengetahuan kepada orang lain, toh ilmu kita gak bakal berkurang, yang ada malah ilmu kita akan bertambah danmakin terasah. Jika semakin banyak orang yang memiliki ilmu, pasti hidup akan makin indah dan terang, seterang malam yang dihiasi dengan ribuan lilin yang menyala. Ayo berbagi ilmu, jangan sampai menjadi lilin yang hanya bisa menerangi diri sendiri sambil menunggu habisnya batangnya sendiri.

Leave a Reply